top of page
Profil SMA Katolik St. Petrus Ende

Sejarah Sekolah
Didirikan pada Tahun 1992, Sekolah ini menerapkan alih fungsi dari Pendidikan Guru Agama Katolik (PGAK) Tahun 1980 yang telah ditutup oleh Departemen Agama Republik Indonesia. Demi kelanjutan dan kelangsungan misi Gereja di bidang pendidikan maka Uskup Agung Ende melalui Yasyasan Persekolahan Santu Petrus Ende (RD. Yosef Lalu) mengalihkan PGAK menjadi SMA Plus.
​
Awal pengalihan sekolah ini diberi nama Sekolah Menengah Agama Katolik Santo Petrus yang bernaung di bawah Departemen Agama Republik Indonesia, sedangkan pengelolaan di percayakan kepada Yayasan Persekolahan Santu Petrus Ende.
bottom of page



